Rabu, 19 Oktober 2016

Blogger Babes Gathering With SKIN AQUA , BEAUTY MASK and CLOZETTE and Tips and Trick Selfie, Review produk SKIN AQUA

Hello everyone, apa kabar? Semoga kita senantiasa dalam keadaan baik ya. sabtu lalu, tepatnya tanggal 15 oktober 2016 aku diberi kesempatan untuk mengikuti event yang diadakan oleh Clozzete dan Skin Aqua  yang bertempat di Letter D Caousine & Bar.  Event  ini kita membahas “How to Create Insta Worthy Selfie “

picture by clozzete

picture by skin aqua 
Di blogger babes gathering kali ini , Clozette Indonesia dan Skin Aqua mengundang 3 orang pembicara yaitu Yovita Ayu (Lifestyle & Travel Blogger), Agnes Oryza (Beauty Blogger) dan Yudith Novianti (Skin Aqua). Yap, travel blogger & beauty blogger always seem to have perfect selfie? Yap, Di event ini mereka memberikan rahasia tips and tricknya bagaimana mereka menggambil gambar yang berkualitas loh. kalo kalian sering melihat instagramnya mereka, pasti kalian sering kali melihat foto-foto yang diambilnya bagus. bahkan, hampir jarang kalo mereka mengambil gambar yang jelek sih, ini menurutku ya.  penasaran? Yuk simak ceritanya


Dalam talkshow ini Yovita Ayu, Agnes dan yudith membahas pentingnya sebuah social media seperti instagram di era sekarang. Instagram bukan lagi sekedar social media, tetapi juga sebagai wadah untuk personal branding diri kita (Agnes), semacam “alter ego” untuk menunjukkan diri kita (Yovita) dan ajang berkreasi dan menciptakan gallery kita sendiri (Yudith). Yap, aku sangat setuju dengan pendapat mereka. media sosial sekarang  gudangnya ilmu. Sosial media akan buruk bila penggunanya tidak menggunakannya dengan bijak. Semua itu tergantung bagaimana pengunaannya. Tidak ada yang salah dengan berkembangnya media sosial, justru kita harus mengikuti perkembangannya. jangan sampai kita tertindas oleh kemajuan media sosial  tapi yang salah bagaimana kita sudah menggunakannya dengan bijak atau belum (?)

picture by clozzete
Selfie menjadi trend yang lagi hits di zaman sekarang, terutama di kalangan anak muda Indonesia. Artis dalam negeri dan mancanegara juga ikut mengagumi hobi ini. Akupun! Jangan salah lho, biar sepele, hobi ini bisa menghasilkan uang. Contohnya saja di dalam negeri ada Kartika Putri yang hobi posting foto selfie di Instagramnya. Kalau di luar negeri pastinya ada The Queen of Selfie yaitu Kim Kardashian. Dengan selfie, Kim Kardashian sampai mengeluarkan bukunya yang berjudul ‘Selfish’ dan terbukti kekuatan selfie membuat bukunya terjual banyak di seluruh dunia. 

Melakukan selfie bukan sekedar mengambil foto biasa lho, asal jepret dan share di media sosial kita. Jangan salah bro, cewek-cewek yang hobi selfie ini mengunakan beberapa tips biar selfienya bisa bagus. bahkan dari sekian banyak jepretan, hanya satu yang di sukai, ini kasusku sih. Bukan seberapa kamu sering memposting, tapi  di lihat bagaimana kualitas dari hasil jepretan kamu. Banyak loh orang yang sering memposting gambar di instagram ataupun media sosial lainnya mereka hanya mendapatkan like yang sedikit. Ternyata bukan dilihat dari seberapa seringnya kamu memposting gambar di instagram ataupun media sosial lainnya. Tetapi, yang dilihat adalah kualitasnya. Orang yang sering memposting gambar akan dikalahkan oleh orang yang sesekali memposting tapi memiliki gambar yang berkualitas. Foto ada nilai jualnya loh. nilai jual disini, bukan harus yang dibayar dengan uang, lol. Tapi disini kita bisa mendatangkan banyak like dan followers.  Apalagi saat mau dipajang di sosial media, pastinya pengen gambar yang terbaik kan. Nah, agnes oryza, yovita ayu, dan yudith punya tips selfie yang bisa membuat selfie kamu makin cetar! So let’s review:

1.    Penggunaan natural light
Pencahayaan paling bagus adalah dengan menggunakan natural light. Semua cewek-cewek yang hobi selfie pasti setuju banget bahwa cahaya matahari adalah natural light terbaik, dibandingkan berbagai macam lampu. Ini adalah sumber terpenting para penyuka selfie. Tanpa pencahayaan yang baik hasil selfie juga tidak akan maksimal.
2.    Find your best angel
Yaap, sisi kanan atau sisi kiri? Nah itu tergantung kamu. Cobalah melatih insting pengenalan best angle kamu dengan memperbanyak foto selfie kamu. Lalu kamu lihat satu satu apakah angle terbaik kamu berada di sisi kanan atau kiri. Ketika kamu tahu di mana angle terbaik kamu, ini akan mempermudah kamu untuk melakukan selfie selanjutnya apalagi kalau sedang dalam keadaan terburu-buru. Contohnya kamu sedang travelling di dalam bis dan kamu ingin mengabadikan gambar dirimu dengan bangunan yang kamu sukai, dengan tahu best angle kamu pasti bisa mengambil selfie terbaik kamu.
3.   Focus pada kelebihan wajahmu
Setiap orang pasti punya kelebihan dalam diri mereka terutama pada wajah. Perlihatkan aset kebanggaanmu itu dengan cara fokus pada kelebihan tersebut. Kalau kamu menyukai hidung mancungmu, cobalah mengambil selfie dengan sedikit miring dan dekat dengan hidungmu. Hasilnya pasti hidung mancungmu lebih terlihat.
4. Gunakan temanmu
Teman bisa kita jadikan trick untuk mendapatkan hasil selfie yang baik. Dengan cara berdiri di belakang teman akan membuat kita terlihat lebih ramping. Semakin banyak teman kita semakin ramping selfie kita. 
5.   Filter
Rasanya kurang deh kalau mau memposting selfie kita tanpa menggunakan filter yang ada. Filter juga menunjang kamu dalam menghasilkan selfie yang bisa menambah followers social media kamu. Jangan salah semua tips-tips di atas kalau tidak ditunjang dengan pemilihan filter yang cocok seperti di instagram, VSCOcam atau path
6.    Exsplore sekitarmu
Pergunakan apa yang ada disekitarmu. Seperti gadget, buku hingga rambutmu sendiri untuk membuat selfiemu berbeda. Jangan selfie dengan gaya yang sama. Karena, hal sekecil itu kadang membuat orang bosan untuk melihatnya
7.  Coba cek kondisi kulit wajahmu
Mencek kondisi kulit saat berfoto sangat memepngaruhi lomh. pastikan kulit kamu tidak kusam. Atau kamu bisa menggunakan makeup agar wajah kamu terlihat fresh. Ini salah satu masalah yang aku alami ketika aku berfoto bare face

Merawat kulit juga penting banget untuk kita yang suka selfie.  Kalau kamu suka bermakeup setiap hari, kunci terpenting adalah jangan lupa membersihkan wajahmu sebersih-bersihnya hingga seluruh sisa makeupmu hilang dan kamu bisa mulai menggunakan skincaremu sebelum tidur. Karena menurutku kunci dari makeup yang indah adalah skincare first. Semakin kulit kamu sehat maka semakin sedikitlah kamu harus mengcover kulit wajah kamu dan hasilnya makeup kamu akan terlihat flawless. Membersihkan wajah dengan facial wash saja tidak cukup, maka lakukankanlah double cleansing ya. Sama halnya ketika tangan kamu kotor tapi kamu tidak cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun, kamu hanya menggunakan antis. apakah tangan kamu benar- benar menjadi bersih (?) menurut aku itu hanya terlihatnya saja tapi sebenarnya tangan kamu masih kotor. Di event kali ini, kita tidak hanya belajar tips and trick selfie aja. Tetapi, disini kita juga diajarkan tips merawat wajah  dan skin check juga loh. yap, kali ini skin aqua memperkenalkan kepada kita tentang pentingnya menggunakan tabir surya dan masker. ternyata, Agnes menggunakan Beauty Mask dari Skin Aqua setiap malam untuk merawat kulit wajahnya.



Menurutku, tabir surya sangat penting sekali dalam skin care. karena, percuma kamu sudah memakai skincare tapi kamu tidak memakai tabir surya. Setiap hari, kulit kita terpapar sinar matahari yang tanpa disadari mengakibatkan terbakarnya kulit, penuaan kulit, dan penggelapan warna kulit. Penggunaan tabir surya adalah salah satu cara untuk menggurangi bahayanya. Rohto Skincare ini menghadirkan Skin Aqua yang memberikan perlindungan ganda terhadap sinar UV-A dan UV-B, sekaligus mengandung improved hyalurid acid (acha) yang melembabkan kulit 2x lebih lembab, collagen yang menjaga kelembutan serta mempertahankan elastisitas kulit dan vitamin yang menutrisi kulit. Gunakan tabir surya dari Skin Aqua setiap hari sebelum beraktivitas atau kapan pun kalian inginkan (sebagai dasar makeup) dan dibadan untuk perlindungan yang lebihh optimal. jangan lupa sebelum menggunakannya di kocok telebih dahulu ya sebelum dipakai. Jadi, tabir surya dari Skin Aqua ini tidak hanya bisa digunakan di wajah tapi dibadan juga bisa loh.  jangan lupa juga menggulangi pemakaian setiap berkeringat, setelah berenang ataupun handukan. Ada 4 produk jenis tabir surya yang dikeluarkan skin aqua, yaitu:


Skin Aqua UV Moisture Milk, SPF 50+ PA+++
Skin Aqua UV Whitening Milk, SPF 20 PA ++
Skin Aqua UV Mild Milk, SPF 25 PA++ (for dry – sensitive skin)
Skin Aqua UV Moisture Gel, SPF 30++ (for normal – oily skin)


Bahaya sinar UV secara ringkas yang berada disekitar kita :
1.   UV-A : Sinar UV gelombang panjang yang dapat mempenetrasi hingga kelapisan dermis (dalam) kulit kita yang mengakibatkan penuaan dini, keriput, dark spot, skin cancer
2.   UV-B : Sinar UV gelombang penedek yang hanya menpenetrasi ke lapisan epidermis (permukaan) kulit dan biasanya menyebabkan kulit yang terbakar (sunburn), iritasi
3.   UV-C: SINAR UV yang (untungnya) terhenti dilapisan ozon bumi 

Setelah sesi talkhow selesai, It’s time for Mini Games!!! Jadi, para peserta dibagi menjadi 5 grup yang terdiri dari 5 orang. Setiap grup harus take a wefie dan harus menirukan emoji yang telah ditentukan oleh Yovita, Agnes dan Yudith. Jadi, setiap satu kelompok memiliki emoji yang berbeda-beda. Disini, kita mempraktekkan hasil ilmu yang telah didapat. yeay , i'm ready for sunbathing with Skin Aqua because skin aqua always protect my skin to be health and fresh all the time. i am ready for a selfie in the sun

emoji wefie squad. yap, setiap kelompok kita harus menirukan emoji tersebut
picture by clozzete
kelompok aku



congratulation, for winning the race weffie. bangga, kalian sampai tiduran dilantai untuk melakukan weffie ini. usaha takkan menghianati hasil ya

Setelah weffie, time for eating. Yeay! Kita istirahat sejenak dengan makan siang yang sudah disediakan oleh Clozzete dan Skin Aqua.

makanan penutupnya 
Ditengah –tengah kegiatan aku melakukan skin check yang sudah disediakan oleh Skin Aqua dan Clozzete loh. disini aku bisa mengetahui kondisi kulit aku dan dikasih tau tipsnya. Tak lupa juga aku dikasih produk skin aqua yang cocok untuk kulit aku. saat di skin check kondisi kulit aku dry dan sedikit berminyak.selain itu, kulit aku lumayan berpori dan ada flek didalam permukaan kulit aku. sebenarnya, pori-pori kita tuh ya segitu aja engga bisa bertambah gede.  pori - pori menjadi besar karena disebabkan oleh sel kulit mati yang menumpuk akibat membersihkan muka kurang bersih. flek aku sebenarnya masih didalam permukaan kulit aku, tapi kalo engga dirawat dan tidak menggunakan skincare dan tabir surya untuk melindungi wajah, flek itu akan muncul dipermukaan kulit. yap, cara mencegahnya yaitu dengan menggunakan skincare dan tabir surya.  Finally! BA skin aqua, menyarankan akau menggunakan tabir surya yang varian  UV Moisture Gel SPF 30 PA++. yap, tabir surya yang cocok untuk kondisi kulit aku yang skin aqua uv moisture gel. Ini cocok banget untuk jenis kulit normal dan berminyak.  Varian UV Moisture Gel spf 30 PA++ yang memberikan perlindungan ganda terhadap sinar UV-A dan UV-B. mengandung improved hyaluric acid (acha)* & collagen untuk melembabkan, melembutkan, dan mempertahankan elestisitas kulit. selain itu, megandung vit B5,C dan E untuk menutrisi kulit, oil free formula ini cocok untuk kulit berminyak dan cocok untuk digunakan setiap hari.




Di event ini juga di sediakan booth kecil Skin Aqua. dimana para blogger bisa membeli produk dari Skin Aqua dengan harga lebih miring. Yeayy, im so happy! ternyata banyak loh para blogger beli produk Skin Aqua di sini.  wah, ternyata banyak yang jatuh cinta sama produk Skin Aqua ya. memang produk Skin Aqua worth to buy sih

                            

Sebelum di akhir acara, kita menggumumkan pemenang best dress dan best selfie. Finally! Waktu yang ditunggu –tunggu datang juga. selamat untuk para pemenang ya 


congratulation, @steffiwong buat pemenang best dress ya 

congratulation , @lubena_ali buat pemenang best selfie ya
Diakhir acara sebelum pulang kita tidak lupa melakukan sesi foto bersama-sama untuk mengabadikan kenangan loh, tsah. disini aku juga tidak lupa selfie bareng dengan Agnez Oryza. Agnes oryza is one of my fav indonesia beauty blogger



aku dan Agnes Oryza. i like his curly hair agnes oryza

time is over! finally, waktunya kita pulang. Clozzete and Skin Aqua thanks for making me happy

Setelah acara selasai, kita para beauty blogger diberikan goodie bag cantik dari rohto yang isinya adalah produk skin aqua. Yeaaay, im so happy! Thankyou Clozzete and Skin Aqua for invitation me to this event.




Tidak lupa juga loh aku mencoba- coba produk skin aqua setelah sesampainya dirumah. Dan besoknya aku mencoba semua varian tabir suryanya secara berturut-turut. Disini, aku mau mencoba mana yang aku rasa nyaman dan enak dipakai dikulit aku. Yap, Review pemakaian 4 jenis tabir surya Skin Aqua yang aku pakai 4 hari berturut-turut secara bergantian . tak, lupa juga aku mengabadikan foto ketika aku menggunakannya. difoto ini aku tidak menggunakan BB cream ataupun faoundation. tetapi, disini aku hanya menggunakan bedak tabur ya setelah menggunakan tabir surya dari Skin Aqua


Skin Aqua UV Moisture Milk, SPF 50+ PA+++
Skin Aqua UV Mild Milk, SPF 25 PA++ (for dry – sensitive skin)

Skin Aqua UV Whitening Milk, SPF 20 PA ++
Skin Aqua UV Moisture Gel, SPF 30++ (for normal – oily skin)
Sebenarnya ini bukan kali pertama aku mencoba produk dari skin aqua. Melainkan sebelumnya aku sudah pernah mencobanya. Bahkan aku mencobanya ketika muka aku breakout ketika aku lepas dari krim dokter. pertama kali nyobain tabir surya dari skin aqua adalah yang varian UV Whitening Milk SPF 20 PA++. Pas pertama kali mencoba ini,  ketika kulit wajah aku sedang sensitive dan kusam tapi produck ini engga membuat wajah aku menjadi bertambah sensitive serta breakout bertambah parah.  aku beli varian yang ini karena aku cukup tergiur dengan dengan kata whiteningnya. karena ini mengandung arbutin yang khasiatnya bisa mencerahkan kulit. bahkan aku mencoba tabir surya varian ini sudah abis 2 tube loh
advertorial

Packagingnya:
Dilihat dari segi packagingnya. Produk rohto berwarna berbeda-beda setiap variannya. dan setiap vaiannya memiiki  SPF yang berbeda-beda dan bisa disesuaikan degan jenis kulit kamu. Menurutku desainnya cukup sederhana namun tidak murahan. Kemasan barunya pun disegel jadi kita sebagai konsumen merasa aman. Oia, dievent ini aku dikasih samplenya dan ada satu yang real size. Kalo yang sample memang lubang untuk mengeluarkan isinya cukup besar. Setiap dituangkan pasti ke ambil banyak. Yaap, mesti hati-hati banget buat menggambilnya. Tapi tenang aja kok yang sample ini, not for sale. Kalo yang real sizeya tutupnya agak runcing, dan lubangnya sangat kecil sekali. Jadi, kamu bisa menentukan takaran yang kamu inginkan. Isi dari Skin Aqua yang real size aku dapat berisi 40 ml. imut sekali dan travel friendly. Jadi, buat kamu yang suka traveling dan engga mau ribet ini cocok banget buat kamu karena masuk kedalam pouch makeupmu

ini packagging sample, not for sale


Ingeredient :

Produk tabir surya skin aqua dari rohto ini masih mengandung paraben.Sebenarnya aku kurang suka sama product yang masih mengandung paraben. Tapi, ketika digunakan engga bikin breakout ya tetep dilanjutin aja. aku jatuh cinta sama hyalurid acidnya. Karena aku udah jatuh cinta duluan sama produk hadalabo yang memiliki kandungan yang sama. Hadalabo ini dikeluarkan  oleh rohto juga. Yap, mereka satu perusahaan. Menurut aku kandungan hyalurid acid ini bagus banget untuk melembabkan kulit wajah tanpa membuat wajah kita menjadi berminyak.

Texsture dan swact :
Menurutku texsture dari keempatnya sama ya. Yaap, Tekstur dari tabir surya ini agak encer berwarna putih susu, mungkin karena water based jadi teksturnya encer. Tapi, ketika dibaurkan diwajah ini cepet sekali menyerap tanpa terasa lengket. Walupun warnanya putih, tapi ini engga membuat wajah aku putih dari kulit aku sebenarnya kok, hanya keliatan swatch ditangan saja. Setalah dibaurkan skin aqua ini akan mengikuti warna kulit aslimu. Wangi dari skin  aqua ini lembut seperti tidak ada wangi-wangian. Karena dia tidak mengandung frangrance. Jadi, ini cocok banget buat kamu yang engga suka wewangian. Karena selain cocok untuk kulit sensitive ini juga cocok untuk hidung yang sensitive.


Result:
Dari keempat sunblock yang aku gunain, yang paling aku suka dan aku rasa nyaman. Yap, yang skin aqua uv moisture milk spf 50pa++. Tapi aku ngerasa semuanya cocok – cocok aja dikulit aku. Aku juga merasa tabir surya ini egga bikin wajah aku kering malah ngelembapin. Efek melembabkannya works on me perfectly! Protection terhadap sinar matahari pun oke. Intinya...aku suka dan cocok banget sama produk ini. Tambahan lagi selama aku pake ini, kulit aku nggak ada masalah sama matahari. Tapi ya itu tadi, aku juga jarang kok kena sinar matahari hehe :P

Repurchase ?
Yes, yang Skin Aqua UV Moisture Milk, SPF 50+ PA+++


Selain dikasih tabir surya, didalam godie bagnya, kita juga dikasih sample bb cream dan maskernya juga loh. Bb cream yang aku dapat dari event ini adalah BB Cream Skin Aqua berupa sample meskipun kemasannya serupa dengan full size namun tanpa box. Jadi lumayanlah buat aku coba dulu. BB Cream ini tersedia untuk 2 jenis kulit, Perfect Moisture untuk Normal - Dry skin dan Perfect Matte  untuk Normal - Oily Skin. Warna kemasannya juga berbeda, yang warna ungu untuk Perfect Moisture dan warna pink untuk Perfect Matte dan hanya tersedia dalam 1 shade. Masing-masing mengandung SPF 27 PA+++ dan perlindungan UV-A dan UV-B . jadi, engga perlu takut lagi deh sama matahari karena kamu sudah ready to go.buat yang engga suka ribet tapi tetep pengen cantik, ini bisa kamu andalkan.

aku mencoba 2 jenis BB Cram Skin Aqua. disini, aku menggunakannya sekaligus agar aku tau perbandingannya. sebelah kanan aku mengunakan perfect Moisture untuk Normal - Dry skin dan sebelah kirinya aku menggunakan perfect Matte untuk Normal - Oily skin. coveragenya light - medium dan buildable. menurut aku coverage lumayan mengcover warna kulit aku yang tidak rata. saat memakai BB Cream ini seperti tidak memakai apa - apa. yap, sangat ringan sekali. cocok sekali dipakai untuk sehari -hari. diantara kedua ini, aku lebih suka  perfect Moisture untuk Normal - Dry skin. karena ini cocok untuk kulit aku yang kering. finishingnya semi matte. untuk yang perfect Matte untuk Normal - Oily skin ini juga hasilnya tidak terlalu matte. cocok-cocok aja untuk kulit aku. tapi aku lebih suka dengan hasil yang glowing seperti perempuan korea

bare face. aku cuman menggunakan lipstik dan alis
setelah aku menggunakan BB Cream dari Skin Aqua. 

swatch :

warna yang disediakan dari BB Cream ini hanya tersedia 1 shade saja. 2 jenis BB Cream dari Skin aqua ini masuk ke warna kulit aku yang kunig cenderung coklat. menurut aku, shade ini cocok untuk semua skintone karena ketika diratain dia mengikuti warna kulit asliku. tidak membuat keputihan ataupun kecoklatan. kalau dilihat dari swacthnya, BB cream perfect moisture untuk Normal - Dry skin ini memang sedikit lebih terang dibandingkan Perfect Matte  untuk Normal - Oily Skin. tetapi, saat diratakan mengikuti warna kulit asli kamu kok. 
swatch ditangan.atas BB Cream Skin Aqua perfect moisture normal - dry,
bawah BB Cream Skin Aqua perfect matte for oily skin 
swatch di wajah. kanan BB Cream Skin Aqua perfect moisture normal - dry,
kiri BB Cream Skin Aqua perfect matte for oily skin 
Selain mencoba bb cream aku juga mencoba beauty masknya juga loh.  menthalium beauty mask yang di keluarkan oleh ROHTO terdiri dari lima varian yang memiliki fungsi masing-masing yang bisa disesuaikan kondisi kulit kamu, diantaranya Youthful looking (merah), Pore refining (hijau),  Double whitening (kuning), Collagen Firming (ungu), dan Lifting Moisture (Biru). Dievent ini, aku mendapatkan varian yang double whitening ( kuning). Seperti namanya ini untuk mencerahkan wajah karena mengandung niaciamide dan arbutin. mask sheet ini isinya 24ml, lama pemakaiannya 15 menit saja, tapi terserah kalian yang ingin menyerap habis essencenya, pemakaiannya dari bawah dulu baru ke atas. Saran aku sih jangan sampai  kering menggunakannya, takutnya mask sheetnya  menyerap essense yang ada diwajah kamu.  Sebelum pemakaian, mask sheet ini simpan dikulkas terlebihi dahulu biar saat pemakaiannya makin cool dan makin nendang khasiatnya. Tapi aku lupa naruhnya, ini mungkin karena aku yang ga sabaran pengen mencobanya

Result :
Pertama kali buka, aroma lemonnya langsung tercium, belum di tempelin aja, sudah bikin hidung seger. Aromanya seperti wangi lemon. Tekstur essencenya sedikit lengket. Karena udah ga sabar aku tempelin cepat-cepat mask sheetnya.beauty mask dari skin aqua ada dua bagian. Habis 20 menitan, aku buka mask sheetnya, bisa terlihat wajah menjadi cerah tapi ga cerah-cerah banget, kulit juga terasa lebih lembab dan segar. Mungkin, dengan pemakaian rutin hasil cerahnya bisa dilihat. Lagian aku takutnya juga sih kalo instan. Karena yang instan itu tidak baik. Sama kayak halnya mie instan. Hmm, jadi laper ya ….
Kulit wajah aku, bukan termasuk yang bawel. Namun, memang sedikit badak. Kalo make skincare ataupun sejenisnya lama banget untuk mendapatkan khasiatnya. Jadi mesti dipakai rutin untuk melihat hasilnya.  ketika aku memakai masker  ini engga membuat wajah aku breakout. Dan ketika penggunaanya pun aku tidak merasa gatal –gatal ataupun iritasi. yaap, nyaman banget dipakainya kalo dikulit aku 

Harga :
Semua produk skin aqua yang dikeluarkan oleh rohto cukup affordable. Cocok banget untuk aku yang seorang mahasiswa.  harga tabir suryanya sekitar 40-50k, sedangkan BB  creamnya  sekitar 50k, dan Beauty Masknya sekitar 10 -15k. harga bisa saja berubah, semua tergantung kamu belinya dimana. Produk skin aqua termasuk drugstore dan gampang sekali ditemukan. Kalian bisa beli ini di guardian, dan-dan, ataupun drugstore lainnya

2 komentar:

  1. Hai Serly,

    seru banget nih event yaaa, banyak sharing dan tips dr pakar ya. apalagi ada ski check, ih ini mesti loh biar kita tau kondisi kulit kita ya kan...

    alsheilaaa.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. hello sheil. terimakasih sudah mampir ya. iyak kemaren acaranya ser. kemaren kenapa ga ikut sheil?

      Hapus