Rabu, 07 Desember 2016

Hobi Aku yang Bermanfaat Untuk Orang Sekitarku




 Picture soure: www.google.com

Sama seperti wanita lainnya, aku suka sekali makeup dan hunting skincare. Sampai pada saat itu wajah aku menjadi breakout gara-gara aku mencoba skincare dari klinik kecantikan. Yap, semua itu berawal kepolosan aku ikut-ikutan temenku. Padahal pada saat itu wajah baik-baik saja. Sampai pada akhirnya karena aku merasa tidak nyaman terhadap diriku aku menjadi sering browsing. Yap, aku jadi suka membaca artikel dengan berkunjung ke blog orang. Jujur saja, pada saat itu aku sangat terbantu dalam merawat kulit wajahku. Sampai pada akhirnya aku tertarik dengan dunia blogging dan sampai akhirnya aku memutuskan sebagai blogger. Selain aku bisa mengembangkan bakat menulisku melalui blogging, tetapi disini aku juga bisa berbagi pengalaman, inspirasi, serta manfaat kepada orang banyak. 

Awalnya aku tidak tertarik dengan dunia blogging ini. entah, kenapa saat wajah aku breakout aku menjadi tertarik dengan dunia blogging. Aku merasa dengan membaca artikel dan berkunjung ke blog orang sangat membantu aku dalam merawat wajah aku. selain itu, aku juga merasa dengan semua membaca pengalaman orang di blog hari demi hari kulit wajahku membaik. Aku merasa mengapa aku tidak menshare pengalaman aku juga ya, barangkali pengalaman aku bisa membantu kepada orang yang membacanya. Mulai saat itu aku menjadi suka dengan dunia blogging. Aku juga tidak mengetahui jika sebagian hobiku ada didunia blogging. 

Pada dasarnya aku memang suka dan senang menulis, melalui media blog aku bisa menyalurkan bakat menulisku, aku suka dengan beauty product ataupun lifestyle. Suka share, karena apapun yang aku review siapa tau bisa menolong dan membantu orang lain juga. Walaupun ya mungkin dari 100 orang yang baca, yang terbantu cuma 1 sekalipun. Aku merasa itu sepadan dengan nilainya. So thankyou buat readersku, readers aku adalah keluargaku. Aku hanya share, dan aku merasa itu bukan hal yang besar atau bisa dibesar-besarkan. Tapi kalau kalian merasa yang aku tulis bisa membantu kamu, alhamdullilah. Tidak ada yang hebat tentang aku kecuali aku punya Allah yang hebat. Apa yang Allah letakkan di hatimu untuk kamu kerjakan kebaikan orang banyak, sekalipun apapun, aku merasa boleh aku kerjakan saja. You have no idea where god will lead you amazingly to. Tentunya, dengan adanya blog, mempermudah aku berbagi informasi , inspirasi, serta manfaat kepada orang banyak.

Sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat dan berguna bagi orang lain. Aku merasa dengan dunia blogging ini aku bisa membantu, memberi manfaat, serta inpirasi kepada orang banyak. Dengan adanya blogging aku juga bisa menyalurkan hobiku yang bermanfaat.



To blog is to share connect create inspire. Be yourself above all let who you are, what you are, and what you believe shine throught every sentence you write.


Pada awalnya aku juga merasa tidak percaya diri dengan tulisanku. tetapi entah lama kelamaan aku menjadi percaya diri dengan tulisan aku, karena aku bisa memberikan energy positif kepada yang membacanya. Aku juga merasa dengan adanya blogging hidup aku menjadi lebih berwarna. Yap, ketika aku jenuh dengan segala aktivitasku, dengan blogging aku jadi bisa meredakan kejenuhan. Aku juga merasa aku punya “sahabat” dan sebuah petualangan dalam hidup. Selain aku bisa memberi manfaat dan inspirasi kepada orang banyak. Aku juga bisa mengembangkan bakat menulisku, mengenali diri sendiri,dan aku juga bisa membranding diri aku.

Dengan memutuskan sebagi blogger. Aku jadi sering berkumpul bersama komunitas yang mengadakan event. Aku jadi bisa berbagi ilmu serta inspirasi pada sesama blogger. Senang jika bertemu dan berkenalan dengan temen baru yang memiliki hobi yang sama. Ternyata, dari hobi menulis ini banyak diantara mereka yang menjadikannya profesi. Yap, mereka bisa menghasilkan uang dari blog ini. Senang rasanya jika hobi yang kita miliki bisa bermanfaat tapi di samping itu kita juga bisa menjadikannya profesi. Banyak dari mereka tidak menyangka bahwa mereka bisa berdiri diatas hobinya. Memang cukup sulit untuk mengembangkan hobi blogging ini, intinya sih kita harus konsisten. Mereka bisa menjadikan hobinya menjadi profesi juga dengan proses yang cukup panjang. Aku bangga dengan mereka semua, walaupun mereka menjadi sebagai blogger ,banyak diantara mereka juga sebagai wanita karir, ibu rumah tangga, dan masih menjalankan pendidikan. Mereka memanfaat waktu yang kosongnya untuk berbagi pengalaman, manfaat, serta inspirasi kepada orang banyak. Senang rasanya jika bisa menjadi perempun yang multitasking.

Gimana cara mengembangkan hobi?

Mudah. Kita harus rutin dan konsisten melakukan hobi yang disukai. Bergabung dan berkumpul dengan beberapa komunitas atau teman yang punya hobi yang sama. Semakin kita "suka" melakukan hobi kita, maka semakin baik juga hasilnya. Karena semua yang diawali dengan niat akan berakhir dengan nikmat.  Lakukan terus hobi itu selama kita menikmati dan sejauh hobi itu masih bermanfaat bagi kita (juga orang lain).Hobi makin sering dilakukan, pasti makin berkembang juga. Apalagi dari hobi, bisa jadi profesi. Selain dapet kepuasan tersendiri, hobi yang jadi profesi itu menghasilkan uang juga, loh. Hobi = awal penemuan profesi. Orang yang hobinya jadi profesi, menurutku, dialah orang paling bahagia di dunia ini. 

Gimana caranya biar hobi kita berguna bagi masa depan? 

Untuk hal ini, tanyakan sama diri sendiri. Apa aja manfaat yang diperoleh saat melakukan hobi ini? Siapa aja yang membantu untuk mengembangkan hobi ini? Gimana caranya biar hobi ini bisa bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain? aku sendiri punya banyak hobi. Menulis misalnya. Aku suka nulis hal apapun, di draft blog, microsoft word, juga catatan. Dengan rutin dan konsisten, hobiku ini bisa berguna bagi diri sendiri dan orang lain. Dari tulisan, aku bisa berbagi informasi serta pengalam kepada orang.  Hobi itu sesuatu yang (harusnya) kita lakukan dengan hati. Karena aku percaya, sesuatu yang dilakukan dengan hati pasti akan diterima oleh hati juga. Sesuatu yang dilakukan dengan hati, hasilnya pasti baik. Sesuatu yang dilakukan dengan hati, pasti akan bisa berarti.

Aku merasa banyak sekali manfaat blogging yang tanpa aku sadari, apa aja sih ? 

1. Memudahkan aku dalam berbagi informasi
Sekarang ini pengguna internet bukan hanya mencari informasi, namun bisa juga berbagi informasi, dengan blog seseorang akan memiliki tempat nya sendiri untuk menuliskan informasi, informasinya tentu beragam, mulai dari kronologi kejadian yang disaksikannya, hingga informasi masakan yang disajikan . Informasi seputar kesehatan, teknologi, dan gaya hidup juga bisa dituliskan di blog.

2. Menambah wawasan
Dengan ngeblog biasanya wawasan seseorang akan bertambah luas, keinginan untuk selalu mengupdate blog membuat para blogger berusaha untuk selalu mendapatkan informasi dan pengetahuan baru untuk dituliskan di blog miliknya. Selain itu biasanya blogger akan berteman dengan blogger lain, walaupun hanya di dunia maya, namun aktivitas tersebut membuat para blogger saling membaca informasi yang ada di blog kawannya tersebut, hal ini tentu akan semakin menambah wawasan.

biasanya dengan aku memutuskan sebagai blogger, aku jadi sering membaca. Disini aku bisa mengasah bahasa dan tulisanku menjadi lebih baik. Menjadi tulisan yang mudah dipahami dan dimengerti oleh setiap yang membaca blog aku.
 
3. Melatih keterampilan dan kreatifitas menulis
Orang yang hobi menulis kemungkinan besar akan senang ngeblog, untuk yang tidak suka menulis dan memutuskan untuk memiliki blog biasanya juga akan mulai menyukai menulis. Menulis tentu banyak manfaatnya, menulis juga sebuah keterampilan, dan keterampilan menulis itu bisa semakin diasah ketika seseorang menuliskannya di blog.

4. Menumbuhkan minat membaca
Membaca adalah jendela dunia, dengan ngeblog aku merasa  bukan hanya akan terlatih untuk menulis namun juga akan terlatih untuk membaca, biasanya aku akan banyak membaca untuk mencari informasi baru, atau menyempatkan membaca postingan agar bisa memberikan komentar yang relevan di postingan temannya sesama blogger. 

Dengang memutuskan sebagai blogger, aku jadi sering membaca artikel dan berkunjung ke blog orang. Aku bisa mendapatkan ilmu dan inspirasi dari mana saja, salah satunya dengan membaca artikel yang berkaitan dengan referensiku. Yap, salah satunya dengan membaca berkunjung blog orang. Dengan begitu aku jadi tau apa yang sedang happening saat ini, karena dengan begitu akan banyak orang yang mencari dan membutuhkan informasi akan hal tersebut. Dengan begitu aku bisa membantu dan memberikan manfaat kepada readers aku. Yap, aku bisa memberikan energy yang positive, inspirasi serta manfaat kepada readers aku melalui blog.

5. Media aktualisasi diri
Dengan blog seseorang akan belajar dengan bebas untuk mengembangkan dan mengeksplor lebih jauh serta berbagi pengetahuan yang dimilikinya melalui sebuah tulisan. Dengan membagikan dan menuliskan di blog maka bukan tidak mungkin seseorang akan termovitasi untuk melakukan hal positif yang dibagikan tersebut. Ikatlah ilmu dengan menuliskannya, begitu kata pepatah.

Banyak diantara kita tidak mengetahui menyalurkan bakat menulisnya. Namun, tanpa disadari dengan adanya blogging kita juga bisa membranding diri kita sendiri. Karena, sangat disayangkan jika kita mempunyai hobi tapi kita tidak bisa mengeksplornya lebih jauh, sehingga hobi yang kita miliki hanya bisa dinikmati oleh kita sendiri.

6. Media komunikasi dan sosialisasi
Saat ini kita mengenal media sosial sebagai media komunikasi dan bersosialisasi, namun jangan salah, blog juga bisa menjadi tempat bersosialisasi dan juga sebagai sarana komunikasi. kalian bisa berkomunikasi dengan banyak orang melalui tulisan kalian di blog, tulisan kalian akan dikomentari, dan kalian bisa membalas komentar tersebut. Selain itu kalian juga bisa berkomentar di blog milik orang lain. 

Yap, dengan adanya blogging mempermudah kita dikenal oleh orang lain. Bahkan kita juga bisa menemukan teman baru dengan hobi yang sama. Kalo aku sih merasa, readersku keluargaku. Karena, tanpa adanya readers aku merasa tulisanku bukanlah apa-apa. Aku merasa senang jika tulisanku bisa di komentarin. Karena kita bisa sharing-sharing dan bertukar pikiran. Sharing is caring, right? Selain itu aktivitas saling komentar tersebut terkadang bisa menimbulkan hubungan pertemanan di dunia nyata, bahkan berbagai komunitas blogger juga sering melakukan pertemuan untuk kopi darat dan saling mengenal satu sama lain.

7. Menuangkan ide dan kreasi
Ide yang kalian miliki jangan hanya di pendam, namun sebaiknya dilakukan atau dijalankan. Ide juga ada baiknya untuk dibagikan ke orang lain, dituangkan melalui tulisan di blog. Manfaatnya untuk orang lain tentu tidak ternilai harganya. Selain itu untuk Anda yang suka berkreasi seperti fotografi, edit foto dan lainnya, blog bisa Anda jadikan tempat untuk memajang semua kreasi tersebut. Yap dengan adanya blog bisa dijadikan gallery untuk kita.

8. Media promosi
Memiliki sebuah blog bukan hanya bisa kalian manfaatkan untuk berbagi informasi, namun bisa kalia manfaatkan juga untuk tempat promosi. Anda bisa mempromosikan usaha atau produk milik kalian melalui blog tersebut. Seluruh dunia akan bisa membaca dan melihat.

9. Menghasilkan tambahan penghasilan
Sudah bukan rahasia lagi kalau blog bisa menghasilkan uang. Blog yang dikelola dengan baik dan ramai pengunjungnya bisa dipasangkan iklan, bisa untuk tempat jualan, bisa untuk tempat promosi, sarana review dan lainnya. Sudah banyak yang berhasil menghasilkan puluhan juta perbulan bahkan miliaran pertahun dari blognya. Hebatnya, mereka tidak perlu keluar rumah, tidak perlu macet-macetan dijalan, tapi hanya duduk dirumah dan menulis di blog saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar